You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Uko
Uko

Kec. Muara Komam, Kab. PASER, Provinsi KALIMANTAN TIMUR

“TERWUJUDNYA MASYARAKAT DESA UKO YANG BERKARYA MANDIRI ADIL, MERATA, BERSATU, MENUJU MASYARAKAT DESA UKO SEJAHTERA BEBAS SANDANG PANGAN TERTATA DALAM PEMBANGUNAN AKTIF DALAM BERGOTONG ROYONG SERTA AGAMIS”

Membangun Desa Lewat Gotong Royong

Administrator 08 November 2023 Dibaca 293 Kali
Membangun Desa Lewat Gotong Royong

Dalam rangka penanaman nilai-nilai sosial budaya terutama dalam aspek kegotong-royongan yang merupakan ciri khas budaya bangsa Indonesia yang secara turun temurun telah mengakar, terperlihara dan melembaga dimasyarakat dan sudah menyatu dalam kehidupan masyarakat. Praktek kegotong-royongan dan keswadayaan masyarakat dapat dilihat pada berbagai momen antara lain kegiatan yang berkaitan dengan urusan kemasyarakatan, adat istiadat, kekerabatan, keagamaan dan kegiatan pelaksanaan pembangunan di pedesaan.

Kearifan nilai-nilai sosial budaya lokal dalam aspek kegotong- royongan dan keswadayaan patut didayagunakan, dan dikembangkan agar menjadi potensi efektif dalam pelaksanaan pembangunan desa. Pembangunan yang sudah menjadi milik warga masyarakat mempunyai nilai guna dan manfaat dalam waktu jangka panjang. Salah satu cara untuk menanggulangi berbagai dinamika pembangunan yang terjadi di masyarakat adalah keterlibatan aktif masyarakat melalui pemberdayaan masyarakatdesa.

          Dalam rangka memperkuat integrasi sosial, integrasi bangsa dan memperkokoh keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia melalui pelestarian nilai-nilai gotong-royong yang telahtumbuh, berkembang, dan mengakar dalam kehidupan masyarakat kita sebagaibagian dari nilai budaya bangsa melalui upaya pemberdayaan masyarakat dan memotivasi masyarakat dalam memanfaatkan sumber daya lokal,serta menumbuhkan kembali semangat kegotong-royongan dankeswadayaan masyarakat dalam pembangunan perludilaksanakan kegiatan penyelenggaraan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM).